Viral Lagi Penjualan Durian Bertelanjang Sambil Jualan, Minat beli? Karena mengundang banyak kecaman, akhirnya penjual ini meminta maaf.

Viral Lagi Penjualan Durian Bertelanjang Sambil Jualan, Minat beli?

Di tengah musim durian yang sedang berlangsung, ada banyak kejadian unik dan tak terduga yang berkaitan dengan pembeli dan penjual durian. Salah satunya adalah penjual durian yang ganteng dan kekar di kedai Durian Papamuda.

Viral Lagi Penjualan Durian Bertelanjang Sambil Jualan, Minat beli?

Kedai durian ini terletak di Kajang, Malaysia. Penjual bernama Irfan ini mendadak viral, setelah sang adik merekam aksinya saat berjualan durian dengan bertelanjang dada, memperlihatkan tubuhnya yang kekar.

Dalam hitungan hari kedai Irfan menjadi viral dan dikunjungi banyak orang yang penasaran ingin melihat Irfan. Tentu saja dalam setiap video yang viral pasti ada komentar pro dan kontra serta kritikan yang ditujukan kepada kedai durian yang satu ini.

Dikritik Netizen Malaysia

Salah satunya netizen mengkritik bahwa aksi tersebut tidak pantas dilakukan di lakukan di Malaysia karena dianggap bisa memberikan pandangan yang kurang bagus. Selain itu, banyak juga netizen yang takut durian di sana tidak higienis karena bercampur dengan keringat penjualnya.

Meminta Maaf Kepada Semua Orang

Menanggapi komentar pedas dan kritikan dari netizen, perwakilan dari Durian Papamuda, Meor meminta maaf kepada publik melalui wawancara dengan media Astro (15/07).

Bertelanjang Dada Karena Panas

Meor menjelaskan bahwa mereka tidak sengaja membuka baju untuk menarik perhatian pembeli, namun saat itu kondisi cuaca di Malaysia sedang panas.

“Kami membuka baju karena hari itu cuaca sangat panas. Namun saat berjualan durian, kami mengenakan kembali pakaian tersebut,” ujar Meor.

Meor mengaku tidak menyangka video tersebut akan meledak dan ditonton jutaan orang.

“Semua yang terjadi dalam video itu tidak disengaja. Jadi kami ingin meminta maaf kepada mereka yang tersinggung dengan tindakan tersebut. Kami tidak akan mengulanginya lagi dan sangat terbuka untuk menerima masukan dari masyarakat,” tutup Meor.

Jauh sebelum video jualan mereka menjadi viral, kedai Durian Papa Muda ini sudah berjualan selama dua tahun. Harga durian di sini bervariasi, mulai dari RM 15 (Rp 50.000) per buah.